Umum

Rapat Pleno Menjadi Agenda Rutin Komisioner KPU dan Jajaran

Ngawi, kab-ngawi.kpu.go.id – Diantara agenda Rutin KPU Kabupaten Ngawi adalah rapat Pleno rutin. Kegiatan diikuti segenap Komisioner, Sekretaris serta Kasubbag. KPU Kabupaten Ngawi. Senin, 1 Juli 2019 kegiatan dilaksanakan di ruang Komisioner.  Dalam kegiatan tersebut dibahas berbagai agenda baik rutin, maupun kegiatan  lain terkait Tahapan yang merupakan instruksi dari  KPU Provinsi Jawa Timur  maupun KPU RI.   Dalam Pleno disampaikan kegiatan antar Divisi. Adapun divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat  menyinggung tentang agenda rapat koordinasi tingkat Propinsi, pelaporan pemberitaan sebagai bagian dari keterbukaan informasi, serta tindak lanjut penyusunan buku Bunga Rampai Pengalaman Relawan Demokrasi Pemilu serentak 2019, yang diinisiasi  KPU RI. (parmas)  

Bakal Anggota DPRD terpilih wajib menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN)

Ngawi, kab-ngawi.kpu.go.id – Caleg terpilih DPRD Kabupaten Ngawi  akan segera ditetapkan. Setelah penetapan maka akan dilaksanakan pelantikan. Diantara persyaratan dari pelantikan adalah adanya tanda bukti Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada KPU Kabupaten Ngawi. Sudarsono, Komisioner KPU Kabupaten Ngawi yang membidangi Hukum mengungkapkan bahwa bagi bakal anggota legeslatif terpilih,  LHKPN menjadi hal yang penting. Bila tidak disetor, maka caleg terpilih tidak bisa dilantik.   Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara merupakan  penyampaian daftar semua harta kekayaan Penyelenggara Negara yang dituangkan di dalam suatu formulir oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).  LHKPN selain mencakup harta seorang penyelenggara, juga  keluarga inti seperti pasangan dan anak yang masih menjadi tanggungan yang bersangkutan. (parmas).

Jelang Penetapan bakal anggota terpilih DPRD, KPU Ngawi Gelar Koordinasi dengan Parpol

Ngawi, kab-ngawi.kpu.go.id –  Pemilu 2019 mendekati akhir tahapan. Di Kabupaten Ngawi sendiri akan segera dilaksanakan penetapan anggota DPRD terpilih masa tugas 2019-2024. Menjelang kegiatan tersebut, KPU Kabupaten Ngawi  mengadakan rapat koordinasi dengan Partai Politik pada Senin (2/7/2019). Kegiatan dihadiri oleh Ketua Partai, Sekretaris serta Tenaga Penghubung Partai Politik.   Dalam rapat tersebut disampaikan tentang rencana kegiatan penetapan yang akan dilaksanakan dalam Minggu pertama Juli 2019. Ketua KPU Kabupaten Ngawi Prima Aequina menyampaikan bahwa rapat tersebut untuk berdiskusi tentang mekanisme penetapan sesuai dengan peraturan yang ada. “Kami berharap penetapan bisa berjalan dengan baik. Semoga nantinya calon terpilih yang ditetapkan dapat berkidmad dengan baik untuk membangun Kabupaten Ngawi lima tahun kedepan” tutur Prima. (parmas)

Pertengahan Tahun, Jajaran KPU Kabupaten Ngawi Tandatangani Perjanjian Kinerja

Ngawi, kab-ngawi.kpu.go.id – Jumat (28/06/2018)  Jajaran Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ngawi melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kinerja  Tahun 2019.  Penandatanganan dilakukan oleh Divisi, Sekretaris, serta Kasubbag di  lingkup KPU Kabupaten Ngawi. Ketua KPU Kabupaten Ngawi, Prima Aequina mengatakan bahwa perjanjian kinerja dilaksanakan setahun sekali. Sehingga enam bulan lalu pihaknya sudah mengadakan Perjanjian Kinerja. Namun dengan  adanya jajaran komisioner baru masa kerja 2019-2024, maka menjelang semester kedua tahun 2019 ini kembali dilaksanakan penandatanganan perjanjian kinerja. “Perjanjian kinerja wujud komitmen untuk bersama melaksanakan tugas dan kewajiban penyelenggara. Di dalamnya menjadi wujud sinergi dan harmoni antar bagian dan Divisi yang ada.” ungkap Prima. Sekretaris KPU Kabupaten Ngawi Eddy Sukamto mengatakan bahwa tiap Instansi atau lembaga dalam naungan Pemerintah, diawal tahun berkewajiban membuat dan menandatangani Perjanjian Kinerja.  Mnurutnya ini dalam rangka mewujudkan kinerja yang baik, manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan akuntabel.” demikian disampaikan oleh Eddy Sukamto.

Anggota DPRD Kabupaten Ngawi 2019-2024 Akan Segera Ditetapkan

Ngawi, kpu-ngawikab.go.id – Rangkaian Tahapan Pemilu 2019  telah dilaksanakan satu persatu.  Pada awal Juli 2019 ini menjadi masa penetapan anggota DPRD Kabupaten Ngawi. Aman Ridho Hidayat, anggota KPU Kabupaten Ngawi  yang membidangi teknis penyelenggaraan menyampaikan bahwa Rabu 3 Juli 2019 nanti akan diselenggarakan Pleno  Terbuka Penetapan Perolehan  Kursi  dan Calon  Terpilih  Anggota DPRD  Kabupaten Ngawi hasil Pemilu 2019. Kegiatan akan dilaksanakan di Ruang Pertemuan  Hotel dan Restoran Sukowati. “Penetapan anggota DPRD melalui Pleno terbuka. Kami mengundang Partai sebagai peserta Pemilu DPRD Kabupaten Ngawi, serta Forpimda Ngawi.” Lebih lanjut Ridho berharap hasil penetapan nanti sebagai hasil dari Pemilu 2019, bisa diterima semua pihak dan mampu membawa kebaikan bagi kemajuan Ngawi 5 tahun mendatang. (humas kpu ngawi/bimo we).

KPU Kabupaten Ngawi bersama PPK Gelar Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2019

Karanganyar, kab-ngawi.kpu.go.id– Sabtu (15/06/2019) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ngawi melaksanakan kegiatan rapat evaluasi Data Pemilih Pemilu 2019. Agenda yang menghadirkan Panitia Pemilihan Kecamatan se-Kabupaten Ngawi tersebut dilaksanakan di ruang pertemuan Pondok Sari 2 Tawangmangu, Karanganyar (Sabtu s/d Minggu 15 s/d 16 Juni 2019) Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia dan Padamu Negeri. Kemudian dilanjutkan dengan evaluasi oleh setiap Komisioner KPU Kabupaten Ngawi masa tugas 2014-2019, yaitu Syamsul Wathoni, Sasthaputra, Eni Nurjanah, Aman Ridho Hidayat serta Prima Aequina S. Selain evaluasi seputar data pemilih, komisioner juga menyampaikan apresiasi masing-masing atas kerjakeras PPK di Kabupaten Ngawi atas kerjasama dalam penyeleggaraan Pemilu 2019. Seusai evaluasi dan apresiasi, Sekretaris KPU Kabupaten Ngawi Eddy Sukamto menyampaikan terimakasih kepada tiga komisioner yang mengakhiri masa tugas, yaitu Syamsul Wathoni, Sasthaputra dan Eni Nurjanah. Selanjutnya Pria yang disapa Pak Eddy tersebut juga mengenalkan Komisioner baru yaitu Putra Adi Wibowo, Jakiyem, serta Sudarsono.KPU NGAWI – Penyerahan Cinderamata kepada Komisioner yang telah mengakhiri nasa tugas. Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan penyerahan cinderamata sebagai kenang-kenangan kepada Komisioner yang telah mengakhiri masa pengabdian. Kegiatan berlangsung cukup haru, mengingat kebersamaan yang telah terjalin selama ini, dengan dipandu Sekretaris KPU Kabupaten Ngawi Eddy Sukamto. Semoga Formasi Komisioner 2019-2014 dapat menyeolenggarakan Pemilu dan Pilkada berintegritas selama masa tugas. (humas kpungawi / bimo we)

Populer

Belum ada data.